Sumber: supersoccer.co.id
Suporter Myanmar mengamuk pasca kekalahan mereka dari Indonesia 1-0 di ajang SEA Games 2013 yang dihelat di negerinya sendiri. Suporter melempari pemainnya dengan batu, dan membakar kursi plastik stadion. Beberapa supporter juga memasuki lapangan dan sempat menghentikan pertandingan beberapa saat. Polisi pun tak lepas jadi sasaran pelemparan batu.
Nih Video kerusuhan nya
Myanmar memang terkenal memiliki animo tinggi terhadap sepakbola, namun tak cukup dewasa menerima kekalahan timnasnya. FIFA menghukum Myanmar dengan larangan menggunakan stadion di Myanmar selama kualifikasi Piala Dunia 2018. Hal ini menyusul kejadian pelemparan batu dan botol ke wasit saat mereka menjamu Oman di kualifikasi Piala Asia, Juli 2011 lalu.
Kekalahan atas Indonesia menyebabkan Myanmar gagal lolos ke semifinal. Terakhir kali Myanmar menggelar SEA Games adalah 44 tahun lalu, tahun ini seharusnya jadi kesempatan emas bagi mereka untuk meraih medali di ajang 2 tahunan ini.
Comments
Post a Comment